Ustadz Abdul Somad Ceramah Di Aceh Singkil


Singkil (SA). Selasa, 27 November 2018. Ustadz Abdul Somad berceramah di Lapangan Meriam Sipoli, Rimo, Aceh Singkil dalam rangka Tabligh Akbar. Ini merupakan penghujung rangkaian safari dakwah beliau di bulan November ini setelah beberapa hari di Aceh. Tabligh Akbar itu dimulai dari pukul 20.00 s.d 22.30 WIB.

Kedatangan Ustadz Abdul Somad tersebut bukan merupakan undangan Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil, melainkan masyarakat biasa Aceh Singkil. Sebagaimana beliau sampaikan "Tolong wartawan ditulis masyarakat yang undang saya datang" kata UAS disaat sedang berceramah.

Undangan tersebut datang dari masyarakat Aceh Singkil yang tergabung dalam Forum Umat Islam (FUI) Aceh Singkil yang bekerja sama  dengan Ikatan Alumni Pesantren Darul Arafah (IKAPDA) Medan dan Ikatan Alumni Timur Tengah (IKAT) Aceh.

UAS sapaan akrabnya dalam ceramahnya juga mengakui bahwa dia mengakui sangat mengistimewakan Singkil, di Singkil lahir seorang Syeikh Abdurrauf As-Singkily, seorang ulama kharismatik Aceh bahkan Indonesia, ini negeri ulama. Kalau tak aada Syeikh Abdurrauf As-Singkili, orang Indonesia tidak memahami Al-Qur'an. Syeikh Abdurrauf lah yang pertama menerjemahkan Al-Qur'an ke bahasa melayu "Tegas UAS".
Ustad Abdul Somad juga mengajak para jamaah untuk membangun pesantren, warga yang datang diajak menyumbang hingga bisa mendirikan pesantren Syeikh Abdurrauf. Para warga pun merongoh koceknya sembari memasukkan kedalam sorban dan kotak yang disediakan. Saat kotak berjalan, disela ceramah UAS, muncul suara seorang warga telah mewakafkan 2 hektar tanahnya. Ucapan itu diambut bergemuruh ribuan jamaah sambil mengucapkan takbir "Allahu Akbar".

Posting Komentar

0 Komentar